Mengetahui Kata Sandi WiFi – Peradaban internet kini semakin maju, dan hampir tiap rumah pasti setiap harinya terkoneksi dengan internet. Maka dari itu baik para perusahaan operator seluler atau perusahaan wifi lebih sering mengadakan promo untuk menarik pelanggan.
Berbicara mengenai jaringan wifi kita sudah ada banyak perusahaan media yang menyediakan pemasangan wifi. dari mulai telkom indihome, biznet dan lain sebagainya. Penggunaanyapun sangat maksimal termasuk dalam kecepatan internet yang di dapat.
Namun yang jadi permasalahan kita suka lupa akan password atau sandi wifi sendiri atau wifi yang sudha terhubung. Nah di bahasan kali ini kami akan membantu anda dengan memberikan tutorial tentang cara melihat sandi wifi yang sudah terhubung. Ada dua cara yang bisa kalian gunakan untuk mengetahui password wifi yang sudah terhubung, yakni :
Cara Mengetahui Kata Sandi WiFi Android
Pada dasarnya android menyediakan berbagai aplikasi untuk mengetahui sandi wifi, namun kali ini kami akan menggunakan aplikasi wifi router settings :
- Langkah pertama silahkan kalian instal aplikasi wifi router setting lewat playstore
- Setelah di instal, silahkan buka aplikasi tersebut
- Setelah itu sambungkan wifi ke router
- Selanjutnya anda buka menu router setting
- Kemudian anda bisa cek password wifi tersebut
Aplikasi ini simpel dan mudah digunakan. Dan yang lebih menarik Aplikasi ini sangat support beberapa router seperti huawei, zte dan lainya.
Cara Mengetahui Kata Sandi WiFi PC Laptop
Nah untuk yang menggunakan komputer atau laptop, kami sarankan anda tidak perlu menggunakan software. Menurut kami lebih valid dan bisa kalian praktekan sendiri :
- Langkah pertama silahkan anda klik ikon sinyal di bagian pojok bawah
- Selanjutnya anda klik Open Network dan Sharing Center
- Muncul lama jaringan yang kita konek, silahkan klik nama jaringan wifi yang digunakan
- Kemudian ada tab layar baru, pilih dan klik Wireless Properties
- Setelah itu anda klik security lalu centang show caracter
- Lihat di bagian Network security Key. itu adalah password wifi
Sangat mudahkan bukan mengetahui password wifi dengan cara diatas, untuk pengguna pc atau laptop sebenarnya bisa memakai cara lain yaitu dengan cmd atau command prompt.
Apakah Tutorial cara melihat sandi wifi Aman?
sangat aman karena anda tidak merugikan orang lain, tutorial tersebut bisa anda lakukan di rumah dengan aman dan nyaman tanpa perlu yang melarang. Namun untuk penggunakan software cmd mungkin akan menggunakan beberapa perintah dan itu sedikit ribet.
Baca juga : cara Cek Kecepatan Internet
Seperti itulah informasi yang dapat kami share kali ini tentang cara mengetahui sandi wifi yang terhubung di android atau laptop maupun pc. Nah bagian kalian yang sempat atau pernah menggunakan jaringan wifi orang lain juga bisa di temukan dengan cara ini.