Cara Merawat Kamera DSLR yang Jarang Dipakai

Cara Merawat Kamera DSLR yang Jarang Dipakai – Bagi orang yang memiliki kamera, menjaga kebersihan lensa kamera merupakan suatu keharusan. Jangan sampai lensa kamera kita menjadi tidak bersih yang nantinya justru akan menyebabkan jamur hinggap.

Hal ini juga dilakukan agar kamera dslr yang kita miliki dapat tetap bekerja secara maksimal sehingga kita harus benar-benar memperhatikan semua hal baik itu penggunaan maupun perawatannya.

Cara Merawat Kamera DSLR

Berikut akan dijelaskan beberapa tips dan trik yang dapat dilakukan untuk menjaga kebersihan lensa kamera:

Memasang filter

Kebanyakan fotografer menggunakan filter UV yang bersifat netral karena selain bisa memberikan efek tertentu, filter tersebut juga bisa digunakan untuk melindungi optic lensa dari debu serta benturan dari benda-benda yang tidak diharapkan.

Menghindari kontak langsung

Hindarilah kontak langsung atau sentuhan langsung ke bagian optic lensa dengan menggunakan jari atau tangan kita. Hal ini merupakan sesuatu yang paling rawan yang menjadikan bibit jamur akan menempel pada lensa kamera kita karena bagian tubuh tersebut cenderung basah serta lembab. Jika hal demikian kita lakukan berulang-ulang maka akan meninggalkan bekas atau noda yang lama kelamaan dapat menjadi cikal bakal tumbuhnya jamur pada lensa kamera.

Membersihkan optic

Bersihkan optic lensa dengan bahan atau kain yang halus seperti kain pembersih khusus lensa. Jangan pernah sekali-kali membersihkan optic lensa dengan menggunakan tisu atau bahkan kaos yang saat itu sedang kita gunakan. Meskipun kelihatannya halus, tisu memiliki tekstur yang kasar serta cenderung dapat memberikan goresan pada optic lensa kamera kita. Hal ini dikarenakan jika kita menggunakan bahan yang kasar maka akan memperburuk kualitas lensa kamera kita sendiri.

Dry box

Kotak yang digunakan khusus untuk menyimpan perangkat optik seperti lensa serta body kamera dengan suhu yang sudah diatur sesuai dengan standar yang telah ditentukan agar supaya menjaga perangkat kita tetap aman serta terlindungi disebut dengan dry box. Meskipun cara ini menjadikan kita mengeluarkan biaya tambahan, namun cara ini cukup efektif untuk tetap menjaga barang kita tetap aman serta terlindungi.

Membersihkan body secara rutin

Banyak orang yang membersihkan body kamera dengan menggunakan minyak kayu putih, hal ini karena bahan tersebut akan lebih cepat mongering karena memiliki sedikit kandungan air. Jika Anda ingin lebih aman lagi, maka Anda bisa membeli cairan yang khusus digunakan untuk membersihkan kamera yang tersedia di toko-toko terdekat. Gunakan kain yang halus untuk membersihkan kamera agar tidak merusak body kamera. Satu hal yang perlu di ingat adalah penggunaan minyak kayu putih untuk membersihkan kamera hanya digunakan pada bagian body nya saja, tidak pada bagian lensanya.

Menjaga kebersihan

Terkadang kita seenaknya saja memakai kamera di sembarang tempat. Yang mana tempat-tempat tersebut mungkin terdapat banyak sekali debu yang hinggap atau beterbangan. Kebersihan kamera kita sudah pasti yang akan menjadi taruhannya jika hal ini dilakukan berulang-ulang. Oleh karena itu kita harus benar-benar mengkondisikan lingkungan sekitar kita sebelum mengambil serta menggunakan gambar dengan kamera kita.

Baca juga : Cara Membersihkan Keyboard Laptop Gaming

Demikian merupakan beberapa tips dan trik yang dapat dilakukan untuk menjaga kebersihan lensa kamera kita. Ingat, menjaga kebersihan tidak hanya dilakukan bagi tubuh kita namun juga pada benda-benda yang kita miliki. Hal ini dilakukan agar benda tersebut dapat selalu memberikan kinerja yang bagus. Semoga beberapa tips dan trik yang dijelaskan dapat memberikan manfaat bagi Anda yang sedang mencari cara bagaimana untuk menjaga kebersihan lensa kamera.